Jumat, 29 Maret 2024

Satres Narkoba Polrestabes Palembang Bekerjasama Dengan Satuan Brigade Mobil (Sat Brimob) Polda Sumsel Kembali Gruduk Kampung Narkoba Tangga Buntung

Satres Narkoba Polrestabes Palembang Bekerjasama Dengan Satuan Brigade Mobil (Sat Brimob) Polda Sumsel Kembali Gruduk Kampung Narkoba Tangga Buntung

“Seperti yang kami lakukan di Kampung Baru, kemarin. Kami juga ingin, Tangga Buntung menjadi kampung tangguh narkoba. Namun, masih ada informasi masyarakat di sana ada peredaran narkoba,”

MEDIASUMATERA.ID-PALEMBANG : Kampung Narkoba tangga buntung tepatnya di Lrg jambu kembali di grebek oleh Satres Narkoba Polrestabes Palembang bekerjasama dengan Sat Brimob Polda Sumsel dibawah pimpinan Kasat Narkoba AKP Andi supriadi. (Selasa, 13-07-2021).

Dalam pengrebekan itu Polisi berhasil mengamankan 15 orang.

Dari lokasi penggerebekan itu, polisi mengamankan 15 orang. Terdiri dari 11 orang laki-laki dan 4 orang perempuan. Serta barang bukti narkoba sabu-sabu sekitar 100 gram, sejumlah senjata tajam, dan senapan angin.

Satres Narkoba Polrestabes Palembang Bekerjasama Dengan Satuan Brigade Mobil (Sat Brimob) Polda Sumsel Kembali Gruduk Kampung Narkoba Tangga Buntung

 

Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Irvan Prawira Satya Putra mengatakan, pihaknya menyisir kawasan Tangga Buntung. Hal ini dikarenakan Tangga Buntung akan dijadikan kampung tangguh narkoba. Dalam penggerebekan itu, pihaknya masih mendapatkan perlawanan dari masyarakat sekitar. Ada yang meneriaki petugas dengan maling. Serta ada yang bersembunyi di kolong rumah.

Satres Narkoba Polrestabes Palembang Bekerjasama Dengan Satuan Brigade Mobil (Sat Brimob) Polda Sumsel Kembali Gruduk Kampung Narkoba Tangga Buntung

“Seperti yang kami lakukan di Kampung Baru, kemarin. Kami juga ingin, Tangga Buntung menjadi kampung tangguh narkoba. Namun, masih ada informasi masyarakat di sana ada peredaran narkoba,” Ungkapnya.

“Saya mohon kepada masyarakat untuk bekerja sama memberantas peredaran narkoba. Mari dukung kami, agar Palembang bersih dari narkoba,” Tegas Kapolrestabes Palembang. (Ruslan).

Baca Juga :  Aksi Presiden Main Bola Warnai Pembukaan PON XX Papua