Sabtu, 12 Oktober 2024

Denny JA Diskusi Empat Mata dengan Jokowi, Bahas Apa?

Denny JA Diskusi Empat Mata dengan Jokowi, Bahas Apa?

Jakarta, mediasumatera.id – Pendiri Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA berdiskusi empat mata dengan Presiden Jokowi di Istana Negara pada Jumat 9 Agustus 2024.

Pertemuan tersebut diunggah dalam akun instagram Denny @dennyja_world.

Dalam postingan tersebut Denny menuliskan caption ‘Berdua berdiskusi dengan Jokowi soal situasi mutakhir, di istana’.

Denny pun membeberkan beberapa pembahasan dalam pertemuan dengan Kepala Negara. Ia menjelaskan bahwa mulai September 2024 hingga Januari 2025, media, publik luas dan ahli akan banyak mendiskusikan soal apa yang sukses dan gagal dalam 10 tahun kepemimpinan Jokowi.

Namun, Denny JA menjelaskan bahwa kepuasan publik pada Jokowi serta approval rating Jokowi tetap di angka 75-81 persen.

“Ini salah satu approval rating tertinggi di dunia saat ini,” kata Denny.

Bahkan approval rating Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden, kata Denny, di momen yang sama berada di bawah 40 persen.

Baca Juga :  DPW PAN Jateng Minta Zulkifli Hasan Kembali Jadi Ketua Umum PAN