Rabu, 09 Oktober 2024

Melalui Jum’at Curhat, Polsek Pantai Pantai Labu Tampung Keluhan Masyarakat

Melalui Jum'at Curhat, Polsek Pantai Pantai Labu Tampung Keluhan Masyarakat

Media Sumatera, Online. Deli Serdang – Untuk menampung keluh kesah masyarakat Polsek Pantai Labu Polresta Deli Serdang gelar Jum’at Curhat di Masjid Nurul Iman, Dusun lll, Desa Denai Kuala, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang. Jum’at, (04/11/2022)

Jum’at curhat tersebut dihadiri oleh Aipda R. Adi Arda Tanjung, Bripka Ismail Har.SH, Briptu Wahyu P. Setiyawan, Perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat serta warga setempat.

Melalui Jum'at Curhat, Polsek Pantai Pantai Labu Tampung Keluhan Masyarakat

Kapolsek Pantai Labu Polresta Deli Serdang Ipda T. Sitorus kepada wartawan mengatakan,” Jum’at Curhat ini dilaksanakan untuk mendengarkan keluhan tentang apapun yang ada di Kecamatan Pantai Labu ini,” sebutnya.

Kegiatan Jum’at Curhat ini sekaligus untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, bagaimana Polisi bisa betul-betul menjadi Pelindung, Pengayom dan Pelayan bagi masyarakat,” ujarnya menambahkan.

Untuk itu, selain Polisi melaksanakan tugas pokoknya terhadap tugas sehari-hari, kami juga menyempatkan waktu untuk berjumpa dengan masyarakat, tokoh agama, tokoh agama ditiap-tiap Desa,” tuturnya.

Lebih lanjut, Kapolsek juga menjelaskan Jum’at Curhat ini akan terus dilaksanakan dibeberapa Desa di Kecamatan Pantai Labu
“Insya allah program ini akan terus berlanjut, kami laksanakan setiap Jum’at siang,” pungkas Kapolsek.

“Intinya, masyarakat bisa menyampaikan keluh kesah, curhatan atau saran masukan Kepolisian, supaya kami bisa tindaklanjuti,” tutup Kapolsek.(LG)

Baca Juga :  Kapolresta Deli Serdang Silaturahim Ke PC.NU Kab. Deli Serdang